Sandi Sute dan Rezaldi Hehanussa Pilih Habiskan Waktu Bersama Keluarga

by -80 views
Bola Tempo

Bola99 – Rezaldi Hehanussa memiliki cara tersendiri mengisi waktu luang selama di rumah. Bek sayap Persija ini mengaku lebih sering mengisi waktu luang dengan keluarganya. Terutama bermain dengan anak laki-lakinya yang belum beranjak satu tahun ini. Dengan waktu libur, Ia bisa memiliki banyak waktu bermain dengan sang anak.

“Saya selama di rumah memang lebih fokus menjalani program latihan dari tim pelatih. Seperti aktivitas jogging maupun juggling agar fisik biar tetap fit dan bugar,” ujar pemain yang akrab disapa Bule ini. “Tapi sesekali saya juga bermain bersama anak mengajak dia jalan-jalan di depan rumah sekaligus berjemur menikmati matahari pagi hari,” tambahnya.

Pemain bernomor 28 ini juga memberikan saran untuk para suporter agar selalu sehat selama masa karantina ini. Salah satu sarannya yakni berolahraga meskipun tidak dengan durasi terlalu lama.

Tribunnews

“Kalau saran saya sendiri lebih baik di rumah melakukan aktivitas olahraga sederhana seperti lari kecil di rumah sekitar 15 menit maupun 20 menit. Yang terpenting membuat fisik kita fit dan bugar dengan berolahraga,” tegasnya.

Selama tim diliburkan, Bule juga mengaku rindu dengan suasana latihan dan pertandingan. Apalagi libur kali ini cukup lama dan belum bisa dipastikan kapan latihan dan kompetisi Shopee Liga 1 2020 kembali dimulai.

“Saya juga kangen kumpul-kumpul dengan teman-teman di lapangan, senang-senang bersama sekaligus meraih kemenangan bersama,” tegasnya. “Sedangkan di pertandingan tentu saja Jakmania. Mereka selalu di dukung setiap kami bermain. Dukungan mereka sangat luar biasa dan tidak pernah sepi selalu memberikan dukungan kepada pemain,” tutupnya.

Sandi Darman Sute menyampaikan, pandemi ini tak menyurutkan semangat beribadahnya untuk menyambut bulan suci Ramadan. Dia berharap bisa lancar menjalani ibadah puasa seperti tahun-tahun sebelumnya meski saat ini dalam masa karantina karena pandemi Covid-19.

“Memang saat ini di situasi berbeda. Akan tetapi Alhamdulilah saya bisa berkumpul dengan keluarga dan berpuasa dengan mereka di Palu,” ujarnya. Lebih lanjut pemain bernomor 39 ini juga hanya bisa doa dan memanjatkan harapan agar wabah corona segera usai sehingga masyarakat dapat menyambut bulan puasa dengan suka cita seperti tahun sebelumnya.

“Mari kita sama-sama terus berdoa dan patuhi segala upaya yang dilakukan pemerintah dalam mengatasi virus ini. Jika itu bisa selesai kami bisa menjalani ibadah puasa dengan riang gembira, ramai saat ngabuburit, dan bisa meramaikan masjid untuk ibadah tarawih,” kata Sute.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *